Ultah ke-22, Rute Internasional AirAsia Diskon 22%

0
Perusahaan induk Airasia, Capital A Berhad airasia terminal 2

Airasia

BisnisLife.com – Maskapai Penerbangan Berbiaya Hemat Terbaik Dunia versi Skytrax, AirAsia merayakan ulang tahunnya ‘ultah’ yang ke 22 tahun.

Dengan Ultah ini, maskapai asal Malaysia, AirAsia ini memberikan Terbang Hemat 22% ke berbagai destinasi internasional.

Hal ini sekaligus menjadi bentuk apresiasi AirAsia kepada seluruh penumpang yang hingga saat ini telah menjadi bagian dari perjalanan besar maskapai.

Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine, mengatakan:

“Pulih dari pandemi, kami terus melakukan berbagai upaya untuk mengembalikan kestabilan penerbangan dengan terus membuka rute baru.”

“Menambah dan mempersiapkan armada, aktif berkolaborasi dengan berbagai pihak hingga secara konsisten memberikan tarif harga yang terjangkau.”

“Untuk membangkitkan kembali minat masyarakat terbang ke berbagai destinasi wisata.”

BACA:

Destinasi paling favorit adalah Bali dan Jakarta yang didominasi oleh wisatawan asal Malaysia dan Australia.

“Semua pencapaian yang diperoleh AirAsia tidak akan berhasil tanpa dukungan dari penumpang setia kami.”

“Untuk itu kami optimis dengan tujuan kami di tahun 2024 untuk memperluas jaringan di Asia dan Pasifik, memasuki 6 negara baru & meluncurkan 13 rute internasional.”

“Serta menambah dan mengaktifkan pesawat di berbagai hub yang ada Indonesia,” tambah Veranita.

Jelajahi destinasi terbaik Malaysia ke Kuala Lumpur, Penang, Johor Bahru, Kuching dan Kota Kinabalu dengan tarif mulai dari Rp150 ribuan terbang dari:

  • Jakarta, Bali, Medan, Surabaya dan kota besar lainnya.

Serta beberapa destinasi menarik yang tersedia untuk calon penumpang seperti Bangkok, Singapura, Phnom Penh hingga Perth dan berbagai destinasi lainnya dengan biaya mulai dari Rp 0* hingga Rp 600 ribuan.

Tiket penerbangan dapat dipesan mulai hari ini hingga 3 Desember 2023 dengan periode terbang mulai 8 Januari – 30 September 2024.

Cara Dapat Promo Terbang Hemat 22% AirAsia :

Kunjungi laman airasia.com atau aplikasi airasia MOVE.

Selanjutnya, pilih rute luar negeri yang sesuai dengan periode penerbangan (8 Januari 2023 – 30 September 2024).

Remove check-in bagasi jika tidak diperlukan.

Promo ini tersedia untuk semua kursi semua penerbangan, seluruh harga akan otomatis mendapatkan potongan 22% tidak terbatas kuota.

Pastikan juga untuk mengatur jadwal penerbangan sesuai dengan syarat dan ketentuan promo, lalu lakukan transaksi hingga selesai sebelum tanggal 3 Desember 2023.

Tiket penerbangan sudah dapat dipesan melalui aplikasi airasia MOVE, situs airasia.com, AirAsia Travel & Service Center (ATSC), biro perjalanan online dan agen penjualan tiket resmi lainnya.

Untuk pemesanan tiket rombongan berjumlah 10 orang atau lebih, calon penumpang dapat menghubungi layanan:

  • Group Desk AirAsia melalui email ke groupbooking_id@airasia.com.

AirAsia menghimbau para penumpang untuk tiba di bandara paling lambat 45 menit sebelum waktu keberangkatan sesuai waktu yang tertera pada boarding pass.

AirAsia juga terus menghimbau para pelanggan yang akan bepergian memenuhi persyaratan perjalanan sesuai ketentuan terbaru yang ditetapkan oleh pemerintah.

*Promo khusus rute internasional, tidak termasuk biaya pajak bandara, biaya tambahan bahan bakar, dan biaya lain yang berlaku, S&K berlaku.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *