Travel

Traveloka Travel Fair 2024 Tawarkan Beragam Promo, Jakarta-Tokyo PP Mulai 4 Jutaan

BisnisLife.com – Traveloka Travel Fair 2024 kembali digelar di Main Atrium AEON Mall BSD di Kabupaten Tangerang, Banten mulai Senin (26/2/2024) sampai Minggu (3/3/2024) dengan menawarkan beragam promo menarik.

Pameran yang berlangsung secara daring (online) dan luring (offline) ini hadir untuk memberikan banyak kesempatan bagi calon pelancong dalam mendapatkan penawaran produk wisata domestik dan internasional terbaik.

Mulai dari tiket pesawat, kereta, bus, sewa mobil, antar jemput bandara, akomodasi, dan beragam atraksi wisata.

Iko Putera, CEO of Transport Traveloka mengatakan, Traveloka Travel Fair kembali hadir tahun ini dengan penawaran yang lebih besar, menarik dan lengkap.


BACA:


“Kami Memahami kebutuhan konsumen yang menginginkan rencana perjalanan yang dipersonalisasi, Traveloka Travel Fair menggandeng beragam mitra dalam menawarkan segudang promo istimewa.”

“Konsumen dapat menemukan berbagai pilihan berwisata yang inspiratif, baik di dalam maupun di luar negeri.”

“Serta merencanakan perjalanan impian dengan leluasa melalui fitur fleksibilitas Traveloka,” kata Iko saat jumpa pers di AEON Mal, Selasa (27/2/2024).

Traveloka Travel Fair 2024 digelar di Atrium AEON BSD mulai 26 Februari 2024-3 Maret 2024. Foto: OchiApril

Ia menambahkan, pada gelaran ini, tim konsultan perjalanan secara khusus akan dihadirkan untuk melayani konsumen secara langsung selama pameran.

“Konsumen hanya perlu datang, duduk dan akan dilayani mulai dari merencanakan hingga memesan perjalanan melalui aplikasi Traveloka,” ujarnya.

Menurut Ika, segudang promo pun ditawarkan, mulai dari diskon tiket pesawat, hotel, dan aktivitas wisata dalam Traveloka Xperience.

Promo tiket pesawat ke luar negeri, seperti Jakarta-Jepang pergi-pulang (PP) mulai Rp 4,6 juta. Jakarta-Vietnam PP mulai Rp 2,6 juta, dan Jakarta-Hong Kong PP mulai Rp 3,2 juta.

Selain itu, promo tiket pesawat domestik, di antaranya Jakarta-Denpasar PP mulai Rp 774.000, Jakarta-Medan PP mulai Rp 1,3 juta, dan Jakarta-Surabaya PP mulai Rp 579.000.

Traveloka juga bekerja sama dengan rekanan bank, seperti BCA, Bank Mandiri, BSI, Maybank, BNI, Digital Bank by DBS, UOB, Bank Mega, dan OCBC.

 

Ochi April

Recent Posts

BAIK ART, SUN Contemporary, dan Galeri Gajah Hadir di Marina Bay Sands pada 17-19 Januari 2025

BisnisLife.com - ART SG, pameran seni internasional terkemuka Singapura dan Asia Tenggara, akan menampilkan 106…

18 jam ago

Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi

BisnisLife.com - Pada sesi ketiga Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil pada Selasa, 19…

19 jam ago

OCA Indonesia, Solusi Modern untuk Hubungan Lebih Personal dengan Pelanggan

BisnisLife – Dalam era digital yang serba cepat, hubungan antara pelanggan dan brand tidak lagi…

20 jam ago

Satu Tahun Bank Saqu, Nasabah Hampir 2 Juta Pengguna

BisnisLife.com - Memasuki satu tahun perjalanan, Bank Saqu, berhasil mencatatkan pencapaian positif dengan jumlah nasabah…

23 jam ago

Barang Tertinggal di KAI Senilai Lebih dari Rp11 Miliar

BisnisLife.com - KAI terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, termasuk melalui layanan…

1 hari ago

Neraca Dagang Oktober 2024 Surplus USD 2,48 Miliar

BisnisLife.com - Neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 membukukan surplus sebesar USD 2,48 miliar. Surplus…

1 hari ago

This website uses cookies.