Finansial

Pantau Transaksi di Aplikasi Merchant BCA Bonus Rp10 Juta

BisnisLife.com – Bank BCA memiliki program yang memberikan bonus untuk Anda memantau transaksi melalui aplikasi Merchant BCA.

Anda bisa mendapatkan bonus hingga Rp10 juta untuk total nilai transaksi kurang dari 10 juta hingga diatas Rp25 juta.

Program ini berlaku untuk merchant kategori Usaha Mikro Individu (UMI), dengan fasilitas QRIS statis dan/atau EDC BCA.

Catat tanggalnya, program ini berlaku sampai dengan 31 Oktober 2024. Berikut syarat dan ketentuannya:

Syarat & Ketentuan

BACA:

Total Nilai Transaksi QRIS/EDC BCA per Bulan Nilai Bonus Kuota Bonus / Bulan/ Nasabah
> Rp25.000.000 Rp10 Juta 3
Rp15.000.001 – Rp25.000.000 Rp3 Juta 5
Rp10.000.001 – Rp15.000.000 Rp1,25 Juta 12
≤ Rp10.000.000 Rp500 Ribu 380
  1. Khusus untuk pemilik akun aktif aplikasi Merchant BCA.
  2. Periode Program : 1 Juli – 31 Oktober 2024.
  3. Berlaku untuk semua transaksi di EDC BCA (QRIS/Kartu Debit/Kartu Kredit) dan transaksi QRIS statis*.
  4. Perhitungan jumlah transaksi dilakukan per merchant ID (MID)**.
  5. Nasabah hanya berhak memperoleh 1 (satu) kali bonus selama periode program.
  6. Nilai bonus yang diterima dihitung berdasarkan total nilai transaksi setiap bulan selama periode program***.
  7. Kuota bonus diberikan setiap bulan.
  8. Bonus akan dikreditkan ke rekening Nasabah setiap bulan selama periode program, maksimal 3 minggu pada bulan berikutnya****.
  9. Hadiah akan dipotong pajak penghasilan (PPh) sesuai ketentuan perpajakan yang berlaku.

*Berlaku untuk transaksi QRIS statis yang masuk ke aplikasi Merchant BCA.
**untuk merchant yang memiliki 2 penerimaan yang berbeda seperti EDC BCA dan QRIS statis BCA, akan dihitung per masing-masing merchant ID (MID).
***Wajib dilakukan settlement di hari yang sama untuk diperhitungkan sebagai total transaksi.
**** Rekening penerima adalah rekening penampungan yang terdaftar di BCA dan harus dalam kondisi aktif saat proses pengkreditan.

Irfan Laskito

Recent Posts

BAIK ART, SUN Contemporary, dan Galeri Gajah Hadir di Marina Bay Sands pada 17-19 Januari 2025

BisnisLife.com - ART SG, pameran seni internasional terkemuka Singapura dan Asia Tenggara, akan menampilkan 106…

1 hari ago

Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi

BisnisLife.com - Pada sesi ketiga Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil pada Selasa, 19…

1 hari ago

OCA Indonesia, Solusi Modern untuk Hubungan Lebih Personal dengan Pelanggan

BisnisLife – Dalam era digital yang serba cepat, hubungan antara pelanggan dan brand tidak lagi…

1 hari ago

Satu Tahun Bank Saqu, Nasabah Hampir 2 Juta Pengguna

BisnisLife.com - Memasuki satu tahun perjalanan, Bank Saqu, berhasil mencatatkan pencapaian positif dengan jumlah nasabah…

1 hari ago

Barang Tertinggal di KAI Senilai Lebih dari Rp11 Miliar

BisnisLife.com - KAI terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, termasuk melalui layanan…

2 hari ago

Neraca Dagang Oktober 2024 Surplus USD 2,48 Miliar

BisnisLife.com - Neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 membukukan surplus sebesar USD 2,48 miliar. Surplus…

2 hari ago

This website uses cookies.