BisnisLife.com – Miniso Pink resmi hadir di Transmart Trans Studio Mall (TSM) Cibubur, Depok, Jawa Barat, pada Minggu (1/12/2024).
Peresmian ini menandai pembukaan cabang keempat Miniso Pink di Indonesia, setelah sebelumnya hadir di Transmart Kota Kasablanka, Padang, dan Cilandak.
Acara grand opening ini dihadiri oleh jajaran eksekutif Miniso dan CT Corp, termasuk Chairman CT Corp Chairul Tanjung, President Director & CEO Trans Retail Shafie Shamsuddin.
General Manager Miniso Indonesia Jason Lee, Vice General Manager Liang Lusi, dan Brand Manager Miniso Indonesia Fitria Indah Lestari.
Gabriel Prince, penyanyi sekaligus aktor muda berbakat, juga turut memeriahkan acara sebagai bintang tamu.
Perpaduan Gaya Global dan Selera Lokal
“Kami dengan bangga membuka cabang terbaru Miniso Pink di Transmart Trans Park Cibubur, yang menjadi bagian dari keluarga besar Transmart.”
“Ini adalah langkah kami untuk terus memperluas ekosistem Miniso,” ujar Shafie Shamsuddin.
Dekorasi bernuansa pink menjadi ciri khas gerai ini, yang mencerminkan tren global namun tetap relevan dengan selera lokal masyarakat Indonesia.
“Produk-produk kami viral dan unik, dengan koleksi IP yang semakin lengkap dibandingkan gerai lainnya,” kata Brand Manager Fitria Indah Lestari.
Miniso Pink Transmart Cibubur menawarkan sejumlah promo menarik, termasuk diskon 10% untuk pembelian dengan kartu kredit Bank Mega, Mega Syariah, atau Allo Bank.
Selain itu, pelanggan yang berulang tahun di bulan Desember dapat menikmati hadiah spesial berupa blindbox dengan pembelanjaan minimum Rp200 ribu.
Shafie Shamsuddin menekankan pentingnya kolaborasi strategis antara Miniso dan Transmart dalam menciptakan pengalaman belanja yang berbeda.
“Kami mengedepankan konsep open ecosystem yang memungkinkan kolaborasi luas dengan berbagai mitra.”
“Tahun depan, kami menargetkan pembukaan lebih dari 12 cabang Miniso di Transmart,” ujarnya.
Shafie juga mengungkapkan rencana ekspansi lainnya, termasuk pembukaan dua cabang City Garden di Transmart Cipadung dan Cimahi pada Desember ini, serta target membuka 25 cabang pada 2025.
Gabriel Prince menjadi daya tarik utama dengan tampil menghibur pengunjung dan berinteraksi langsung dengan penggemarnya.
Ia juga membagikan rekomendasi produk favoritnya, seperti tumbler, boneka, dan blindbox, yang cocok sebagai hadiah Natal.
“Produk Miniso unik dan bisa jadi pilihan kado Natal yang menarik,” kata Prince.
One Stop Shopping Experience
Kehadiran Miniso di Transmart Cibubur melengkapi konsep one stop shopping experience di Trans Studio Mall.
Pelanggan tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari, tetapi juga menikmati produk gaya hidup terkini.
“Miniso adalah bagian penting dari ekosistem Transmart, memberikan pengalaman belanja yang lebih lengkap bagi pelanggan.”
Dengan kehadiran Miniso Pink, Transmart Cibubur semakin memperkuat posisinya sebagai destinasi belanja modern yang memenuhi kebutuhan masyarakat urban.
Untuk artikel lainnya, lihat terus BisnisLife.com dan Instagram BisnisLife.
BisnisLife.com - Sinar Mas Agribusiness and Food kembali mencatat pencapaian gemilang dalam upaya mendukung keberlanjutan…
BisnisLife.com - Menyambut masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, KAI terus berkomitmen memberikan…
BisnisLife.com - PT KCIC terus mengenalkan Whoosh Edutrip, sebuah program wisata edukasi menggunakan Kereta Cepat…
BisnisLife.com - Qatar Airways telah meluncurkan video keselamatan penerbangan terbarunya, yang dipelopori oleh komedian, aktor,…
BisnisLife.com - Samsung mengeluarkan speaker dengan model frame foto 'Music Frame". Speaker unik ini tidak…
BisnisLife.com - Cathay Pacific mengumumkan peluncuran penerbangan langsung ke Munich untuk pertama kalinya serta kembali…
This website uses cookies.