BisnisLife.com – Dalam rangkaian ASEAN 2024, bank sentral dan kementerian keuangan di negara ASEAN mencapai kesepakatan.
Semua bersepakar untuk terus melanjutkan tiga agenda prioritas dari Keketuaan Indonesia pada ASEAN 2023 sebelumnya.
Kesepakatan tersebut mengemuka pada pelaksanaan Pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral ASEAN.
Perhelatan The ASEAN Finance Ministers’ and Central Bank Governors Meeting/AFMGM) ke-11 diadakan di Luang Prabang, Laos (2-5/4).
AFMGM merupakan wadah penting bagi dialog tingkat tinggi kerja sama bank sentral dan kementerian keuangan di kawasan.
Hal ini untuk memperkuat solidaritas antara negara-negara ASEAN terutama di jalur integrasi keuangan.
Bank of Lao PDR (BOL) dan Lao PDR Ministry of Finance menjadi penyelenggara pertemuan ini.
Delegasi Indonesia dipimpin oleh Deputi Gubernur Bank Indonesia, Filianingsih Hendarta. Turut hadir Timor Leste selaku observer.
Agenda prioritas tersebut menekankan upaya mendorong penguatan ASEAN Community, meningkatkan kerja sama untuk penguatan konektivitas dan resiliensi ASEAN.
Mendorong konektivitas infrastruktur, serta memperkuat hubungan ASEAN dengan mitra eksternal dengan tetap menjaga sentralitas ASEAN pada dinamika perubahan arsitektur regional.
Isi Joint Ministrial Statement (JMS) dapat diakses sebagai berikut.
Pada akhir rangkaian pertemuan AFMGM, Malaysia selaku Ketua ASEAN tahun 2025 menyampaikan rencana pelaksanaan pertemuan AFMGM berikutnya pada bulan April 2025 di Kuala Lumpur.
BACA:
BisnisLife.com - ART SG, pameran seni internasional terkemuka Singapura dan Asia Tenggara, akan menampilkan 106…
BisnisLife.com - Pada sesi ketiga Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil pada Selasa, 19…
BisnisLife – Dalam era digital yang serba cepat, hubungan antara pelanggan dan brand tidak lagi…
BisnisLife.com - Memasuki satu tahun perjalanan, Bank Saqu, berhasil mencatatkan pencapaian positif dengan jumlah nasabah…
BisnisLife.com - KAI terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, termasuk melalui layanan…
BisnisLife.com - Neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 membukukan surplus sebesar USD 2,48 miliar. Surplus…
This website uses cookies.