Bisnis

Karina Soerbakti Mendengar Aspirasi Mahasiswa di DPRD Kota Bogor

BisnisLife.com – Karina Soerbakti, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor komisi IV mendengar aspirasi mahasiswa di DPRD Kota Bogor.

Ia menjadi satu-satunya anggota dewan perempuan yang dengan penuh empati menerima aspirasi mahasiswa.

Mahasiswa tersebut tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Bogor pada 24 Februari 2025 bertempat di DPRD Kota Bogor.

Aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh para mahasiswa itu berlangsung dengan penuh semangat, meskipun hujan deras mengguyur Kota Bogor.

Di tengah rintikan hujan yang membasahi seluruh peserta aksi, Karina Soerbakti munculdengan tekad yang tak tergoyahkan.

Dikenal sebagai sosok perempuan yang tangguh, ia tak ragu untuk menemui para mahasiswa yang basah kuyup, dengan semangat dan keyakinan yang sama.

Berbekal keberanian, ia menyambut mahasiswa dengan tangan terbuka bersama dengan Wakil Ketua Komisi II Edi Kholki Zaelani dan anggota Komisi II Eka Wardhana.

Mahasiswa menyampaikan berbagai tuntutan, termasuk pernyataan keras bahwa:

  • “Perjuangan mereka takkan pernah mati selama keadilan masih ternistai, demi Indonesia yang lebih jaya.”

Pesan tersebut mencerminkan semangat perjuangan yang penuh keberanian dan harapan untuk perubahan yang lebih baik bagi bangsa ini.

Sebagai satu-satunya anggota dewan perempuan yang menerima langsung aspirasi dari mahasiswa tersebut, Karina Soerbakti menyatakan:

“Mewakili suara perempuan yang melawan ketidakadilan, saya mengucapkan terima kasih kepada para mahasiswa atas pelaksanaan demo yang sangat tertib hari ini.”

“Kami di sini selalu terbuka untuk mendengarkan aspirasi rakyat, khususnya mahasiswa yang sangat berperan dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan adil.”

“Saya sepenuhnya setuju dengan tuntutan mahasiswa untuk memastikan bahwa anggaran pendidikan tidak dikurangi.”

“Karena pendidikan adalah hak setiap rakyat dan fondasi dari masa depan bangsa,” ujar Karina Soerbakti dengan penuh keyakinan.

Lebih lanjut, Karina menyampaikan komitmennya untuk menyampaikan aspirasi mahasiswa ini ke DPR RI.

Dan memastikan suara mereka didengar oleh Presiden Republik Indonesia.

“Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk berkoordinasi dengan rekan-rekan di DPR RI dan menyampaikan aspirasi para mahasiswa kepada pihak-pihak terkait.”

“Terutama kepada Bapak Presiden, agar kebijakan anggaran pendidikan tetap mengutamakan kesejahteraan dan masa depan bangsa ini,” tambah Karina dengan tegas.

Kehadiran Karina Soerbakti sebagai perempuan yang berani menampung dan memperjuangkan aspirasi mahasiswa ini menjadi warna baru di Kota Bogor.

Di mana keberanian dan komitmen terhadap perubahan diperlihatkan oleh sosok perempuan yang tak hanya mendengarkan, tetapi juga mengambil tindakan nyata.

Karina Soerbakti menegaskan bahwa suara rakyat, terutama mahasiswa, harus selalu menjadi perhatian utama dalam setiap kebijakan yang diambil.

Untuk artikel lainnya, lihat terus BisnisLife.com dan Instagram BisnisLife.

Irfan Laskito

Recent Posts

Diskon di GrabFood dan GrabMart dengan Kartu BCA

BisnisLife.com - Bank BCA memiliki program yang memberikan diskon untuk bertransaksi menggunakan kartu di GrabFood…

2 jam ago

Logo dan Livery Korean Air Terbaru Meluncur

BisnisLife.com - Korean Air telah memperkenalkan identitas perusahaan barunya 'logo' pada tanggal 11 Maret, yang…

4 jam ago

Cara Mudah Tukar Poin Bank Jadi GarudaMiles

BisnisLife.com - Program Loyalitas dari Garuda Indonesia, GarudaMiles bisa Anda dapatkan dari penukaran poin bank…

4 jam ago

Tiket ke Jepang PP Cuma Rp7 Jutaan Naik Japan Airlines

BisnisLife.com - Japan Airlines memberikan harga tiket untuk penerbangan dari Jakarta menuju Tokyo, Jepang dengan…

16 jam ago

THR dan Gaji ke-13 Aparatur Negara Termasuk Tukin

BisnisLife.com - Pemerintah telah menentapkan THR dan Gaji ke-13 Aparatur Negara termasuk tunjangan kinerja 'Tukin'. Hal…

16 jam ago

Dharma Wanita Kemenperin Gelar Bazar Belanja Murah

BisnisLife.com - Dharma Wanita Kementerian Perindustrian mengadakan Bazar Ramadhan dengan konsep belanja murah. Kenaikan harga…

17 jam ago

This website uses cookies.