Sports

Indonesia Raih 2 Medali Emas Olimpiade Paris 2024

BisnisLife.com – Indonesia berhasil mendapatkan dua medali emas Olimpiade 2024 untuk olahraga panjat tebing dan angkat besi.

Medali emas pertama didapatkan oleh Atlet panjat tebing Veddriq Leonardo dan medali kedua oleh Atlet angkat besi (lifter) Rizki Juniansyah.

Medali Emas Pertama

Di laga final yang berlangsung di Le Bourget Climbing Venue, Prancis, Kamis (08/08/2024), Veddriq berhasil mengalahkan atlet asal Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Wu Peng.

Di pertandingan final nomor men’s speed tersebut pria kelahiran 1997 ini mencatatkan waktu 4,75 detik, sedangkan Wu Peng hanya mampu mencatatkan waktu 4,77 detik dan berhak mendapatkan medali perak.

Sedangkan medali perunggu diraih oleh atlet asal Amerika Serikat, Sam Watson.

BACA:

Medali Emas Kedua

Indonesia kembali meraih medali emas di ajang olahraga internasional Olimpiade Paris 2024.

Medali emas kedua ini dipersembahkan oleh atlet angkat besi (lifter) Rizki Juniansyah yang berlaga di cabang olah raga (cabor) angkat besi kelas 73 kg utra.

Rizki Juniansyah berhasil menyumbangkan medali emas kedua bagi Tim Indonesia di Olimpiade 2024. Sumber: NOC Indonesia.

Berlaga di South Paris Arena 6, Prancis, Kamis (08/08/2024) waktu setempat, lifter berusia 21 tahun ini berhasil membukukan total angkatan 354 kg (snatch 155 kg dan clean and jerk 199 kg).

Rizki berhasil mengungguli lifter asal Thailand Weeraphon Wichuma dengan total angkatan 346 kg (snatch 148 kg dan clean and jerk 198 kg) yang meraih perak.

Dan atlet Bulgaria Dimitrov Bozhidar dengan total angkatan 344 kg (snatch 154 kg dan clean and jerk 190 kg) yang meraih medali perunggu.

Selain itu, Indonesia juga berhasil mengoleksi satu medali perunggu persembahan atlet bulu tangkis Gregoria Mariska Tunjung.

Instagram BisnisLife.

Irfan Laskito

Recent Posts

BAIK ART, SUN Contemporary, dan Galeri Gajah Hadir di Marina Bay Sands pada 17-19 Januari 2025

BisnisLife.com - ART SG, pameran seni internasional terkemuka Singapura dan Asia Tenggara, akan menampilkan 106…

1 hari ago

Komitmen Indonesia pada Pembangunan Berkelanjutan dan Transisi Energi

BisnisLife.com - Pada sesi ketiga Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil pada Selasa, 19…

1 hari ago

OCA Indonesia, Solusi Modern untuk Hubungan Lebih Personal dengan Pelanggan

BisnisLife – Dalam era digital yang serba cepat, hubungan antara pelanggan dan brand tidak lagi…

1 hari ago

Satu Tahun Bank Saqu, Nasabah Hampir 2 Juta Pengguna

BisnisLife.com - Memasuki satu tahun perjalanan, Bank Saqu, berhasil mencatatkan pencapaian positif dengan jumlah nasabah…

1 hari ago

Barang Tertinggal di KAI Senilai Lebih dari Rp11 Miliar

BisnisLife.com - KAI terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, termasuk melalui layanan…

2 hari ago

Neraca Dagang Oktober 2024 Surplus USD 2,48 Miliar

BisnisLife.com - Neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 membukukan surplus sebesar USD 2,48 miliar. Surplus…

2 hari ago

This website uses cookies.