Lifestyle

Flip Luncurkan Beasiswa untuk Mahasiswa, Begini Cara Mendapatkannya

BisnisLife.com – Flip, grup fintech di Indonesia meluncurkan ScholarFlip, program beasiswa pertama di Indonesia yang ditujukan bagi mahasiswa hemat.

ScholarFlip tidak hanya memberikan dukungan finansial tetapi juga mendorong Gen Z untuk merangkul gaya hidup hemat dan menjadi lebih bijak dalam mengelola keuangan mereka.

Presiden Direktur Flip, Rafi Putra Arriyan mengatakan, program tersebut merupakan bagian dari program “Bangga jadi Hemat” yang digagas oleh Flip.

Ini merupakan sebuah gerakan yang mengajak generasi muda untuk menjadi pembeli yang cerdas di tengah gaya hidup modern.

“Kami menyadari bahwa banyak generasi muda, terutama mahasiswa, menghadapi tantangan finansial yang dapat menghambat impian.”

“Melalui ScholarFlip, kami tidak hanya ingin meringankan beban finansial, tetapi juga memberikan penghargaan atas komitmen mereka dalam menjalani gaya hidup hemat,” kata Rafi, dalam keterangannya, Senin (9/9/2024).

Ia berharap para penerima beasiswa ini dapat menginspirasi lebih banyak anak muda untuk bangga menerapkan prinsip berhemat, yang membuktikan bahwa kesuksesan finansial dan akademik dapat diraih bersamaan.

Dukungan Finansial

Peluncuran ScholarFlip menjadi semakin relevan mengingat laporan IDN Research Institute 2024 menunjukkan bahwa:

  • 64 persen Gen Z merasa beasiswa atau dukungan finansial tambahan sangat diperlukan.

Flip hadir untuk menjawab tantangan tersebut dan memberikan kesempatan bagi mahasiswa.

Hal ini untuk mendapatkan bantuan finansial sambil mengembangkan kebiasaan pengelolaan keuangan yang baik.

Program ini terbuka bagi mahasiswa aktif program D3/D4/S1 yang terdaftar di suatu institusi pendidikan di Indonesia.

Dan terdaftar di DIKTI, dengan usia maksimal 25 tahun dan akan wisuda paling cepat Agustus 2025.

Untuk berpartisipasi, peserta cukup mendaftar di flip.id/scholarflip, bertransaksi di aplikasi Flip dan berbagi tips.

Dan siasat berhemat ala mahasiswa di media sosial. 10 pemenang terpilih masing-masing akan menerima beasiswa senilai Rp 24 juta per tahun.

Selain program beasiswa, perusahaan ini juga terus menggaungkan program Bangga Jadi Hemat melalui berbagai edukasi perencanaan keuangan dan layanan keuangan lewat aplikasi Flip.

Sejak didirikan pada tahun 2015, Flip telah membantu lebih dari 15 juta pengguna individu dan 1.000 bisnis dalam melakukan berbagai transaksi keuangan.

Dengan komitmen untuk menyediakan solusi keuangan yang fair dan aman, Flip terus berinovasi dan berupaya menjadi mitra terpercaya.

Terpercaya bagi masyarakat Indonesia dalam mencapai tujuan finansial mereka.

Untuk artikel lainnya, lihat terus BisnisLife.com dan Instagram BisnisLife.

Ochi April

Recent Posts

Pentingnya Susu dengan Probiotik untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan Anak

BisnisLife.com — Kesehatan pencernaan anak kini semakin menjadi sorotan, terutama karena perannya yang sangat besar…

2 hari ago

Usus Sehat Bikin Anak Happy, Pilih Susu dengan Probiotik dan Bebas Sukrosa

BisnisLife.com – Untuk menjaga kesehatan pencernaan, dr. Ariani menyarankan agar orang tua memberikan nutrisi yang…

3 hari ago

“Main Jangan Main-Main”, LACTOGROW Hadirkan PlayWorld Dukung Anak Tumbuh Aktif dan Kreatif

BisnisLife.com - Nestlé LACTOGROW meluncurkan kampanye bertajuk “Main Jangan Main-Main”. Bermain bukan sekadar kegiatan menyenangkan bagi…

3 hari ago

Mandiri Debit Platinum Co-Brand Garuda Indonesia Bonus GarudaMiles

BisnisLife.com - Mandiri Debit Platinum Co-Brand Garuda Indonesia memberikan bonus GarudaMiles 1 GarudaMiles. Bonus GarudaMiles…

3 hari ago

Swiss-Belhotel International Hadirkan 3 Properti di Bali

BisnisLife.com - Swiss-Belhotel International telah mengumumkan perubahan nama tiga properti perhotelan di Bali sebagai langkah…

3 hari ago

Wisata di ‘Tahura’ dan Menginap di Swiss-Belresort Dago

BisnisLife.com - Berkunjung ke Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda atau Tahura sekaligus menginap di…

3 hari ago

This website uses cookies.