Finansial

Cara Dapat & Tukar TREATS Points Dari Kartu Kredit Maybank

BisnisLife.com – Maybank TREATS Points adalah salah satu program loyalitas dalam bentuk poin untuk setiap transaksi yang dilakukan dengan Maybank Kartu Kredit.

Hal ini tentunya memberikan keuntungan tambahan bagi Pemegang Maybank Kartu Kredit.

Untuk mengetahui cara dapat dan penukarannya, lihat di bawah ini:

Cara dapat TREATS Points

  • Maybank TREATS Points hanya dihitung dari nilai transaksi belanja ritel atau cicilan baik offline (di mesin EDC) maupun online.
  • Jenis Maybank Kartu Kredit yang mendapatkan Maybank TREATS Points adalah Maybank Kartu Kredit Visa Infinite, Platinum (Visa, Mastercard®, JCB) dan Gold (Visa, Mastercard® ).
  • Jenis Maybank Kartu Kredit yang tidak mendapatkan Maybank TREATS Points adalah White Card, Classic (Visa, Mastercard® ), kartu Co-Brand, Corporate Card dan Purchasing Card.
  • Transaksi yang tidak mendapatkan Maybank TREATS Points :
    • Maybank XBill PLN, Telkom dan biaya-biaya
    • Maybank XCash dan Balance Conversion
  • Minimum transaksi untuk mendapatkan Maybank TREATS Points dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

BACA:

Tipe Maybank Kartu Kredit Jumlah Kelipatan Transaksi Maybank TREATS Points Kategori
Visa Infinite Rp7.500,- 1X Semua Transaksi
BMW Maybank Kartu Kredit dan MINI Maybank Kartu Kredit Rp10.000,- 3X Transaksi di BMW dan MINI
2X Transaksi di Luar Negeri, Restoran, Hotel,
Airlines, Travel
1X Selain kategori diatas
Visa Platinum Rp10.000,- 10X Transaksi di hari ulang tahun
3X Transaksi Online Shopping, Restaurants & Supermarket
1X Selain kategori diatas
Mastercard® Platinum Rp30.000,- 2X Semua Transaksi
JCB Platinum Rp10.000,- 1X Semua Transaksi
Visa / Mastercard® Gold Rp30.000,- 2X Semua Transaksi

Perhitungan poin yang didapat untuk produk khusus dan/atau co-brand akan diatur terpisah.

  • Maybank TREATS Points akan dikreditkan ke Maybank Kartu Kredit setiap tanggal cetak billing.
  • Bonus TREATS Points akan dikreditkan ke Maybank Kartu Kredit dan dapat dilihat pada lembar tagihan selanjutnya.
  • Maybank TREATS Points pada Maybank Kartu Kredit yang memiliki tunggakan lebih dari 90 hari (termasuk yang berstatus hapus buku dan hapus tagih) akan dihapuskan.

Cara Cek Jumlah Poin

Setiap bertransaksi dengan Kartu Kredit, Anda akan mendapat TREATS Points. Semakin banyak transaksi, semakin banyak TREATS Points Anda. Sebelum menukarkan dengan hadiah yang Anda inginkan, cek jumlah TREATS Points dengan cara mudah.

  • SMS ke 89811 ketik BONUSPOINT<spasi>No Kartu (6 digit terakhir).
  • Hubungi Maybank Customer Care di 1500611 atau +6221 78869811 (akses dari luar negeri) atau email ke customercare@maybank.co.id.

Penukaran Poin

  • 1500611 atau +6221 78869811 (akses dari luar negeri) Maybank Customer Care.
  • customercare@maybank.co.idSubject email : TUKAR Maybank TREATS POINTS
    Cantumkan informasi berikut di email. Contohnya:
    Nama : Tony Irawan
    No. Maybank Kartu Kredit : 1234 5678 1234 5678
    Jenis Penukaran : Mileage
    Keterangan : AirAsia BIG Points
    TREATS Points yang ditukar : 40.000
  • khusus penukaran barang kunjungi:
    www.dinomarket.com/MaybankTreatsPoints

SYARAT DAN KETENTUAN

  1. Penukaran  TREATS Points dapat dilakukan apabila Kartu Kredit yang dimiliki dalam kondisi aktif, tidak sedang terblokir, tidak ada pemakaian yang melebihi pagu kredit dan tidak ada keterlambatan pembayaran.
  2. TREATS Points tidak dapat dialihkan ke Pemegang Kartu Kredit lainnya, maupun pihak lain termasuk tidak dapat dialihkan kepada ahli waris dari Pemegang Kartu Kredit.
  3. TREATS Points di satu kartu tidak dapat dialihkan ke kartu lainnya, kecuali untuk kartu perpanjangan (renewal) dan kartu pengganti (replacement) yang jenisnya sama.
  4. TREATS Points akan dianggap hilang apabila terjadi pembatalan/penutupan Kartu Kredit yang dilakukan oleh Pemegang Kartu Kredit.
  5. Untuk syarat dan ketentuan lainnya, KLIK LINK INI.
Irfan Laskito

Recent Posts

“HONEY” Upaya FK Unpad Edukasi Skizofrenia Lewat Video Kreatif, Angkat Kesadaran Kesehatan Jiwa

BisnisLife.com — Puluhan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (FK Unpad) ambil bagian dalam kegiatan edukatif…

4 jam ago

Indonesia Ditarget Ekspor AC Hingga 10 Juta Unit per Tahun

BisnisLife.com - Wakil Menteri Perindustrian (Wamenperin) Faisol Riza mendorong peningkatan ekspor produk air conditioner (AC)…

1 minggu ago

China Airlines Diskon 15% dengan Kartu Kredit BCA

BisnisLife.com - Bank BCA memberikan diskon untuk tiket pesawat China Airlines yang mulai berlaku 15…

1 minggu ago

Family Staycation di Swiss-Belhotel Pondok Indah

BisnisLife.com - Swiss-Belhotel Pondok Indah memperbarui paket Family Staycation dengan penawaran spesial yang bikin liburan…

2 minggu ago

Kebijakan Tarif AS, Indonesia Tempuh Jalur Berbeda Dari Tiongkok

BisnisLife.com - Indonesia nampaknya menempuh jalur berbeda dari negara Tiongkok dalam mengatasi kebijakan tarif Amerika…

2 minggu ago

Indonesia – Prancis Bertemu Bahas Kemitraan Sektor Transportasi

BisnisLife.com - Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi bersama Menteri Perdagangan Prancis Laurent Saint-Martin membahas peluang kerja…

2 minggu ago

This website uses cookies.