Finansial

BNI New York Pindah Lokasi Setelah 42 Tahun

BisnisLife.com – Bank Negara Indonesia Tbk (Persero) atau BNI merelokasi Kantor Luar Negeri New York.

Pindah kantor ini setelah 42 tahun menempati gedung lama di One Exchange Plaza, Floor 5, 55 Broadway, New York, NY 10006.

Kantor Luar Negeri (KLN) BNI yang mulai efektif beroperasi 21 Januari 2025 ini berlokasi di One Liberty Plaza, Floor 27, 1 Liberty St., New York, NY 10006.

Direktur Wholesale and International Banking BNI Agung Prabowo mengungkapkan:

“Relokasi KLN New York dilakukan sejalan dengan upaya perseroan dalam meningkatkan layanan perbankan yang komprehensif di seluruh dunia.”

“Salah satunya wilayah Amerika dan Kanada. BNI merupakan bank pertama milik Indonesia yang ada di sana.”

“Dalam memperkuat peran kami sebagai bank global, relokasi ini diperlukan agar bisa melayani nasabah lebih baik.”

“Setelah beroperasi sejak 1983 di kantor lama, sudah saatnya kami merelokasi BNI New York dengan konsep yang lebih modern.”

Agung menjelaskan, kantor baru tersebut dilengkapi dengan teknologi terkini dan infrastruktur yang mendukung operasional secara optimal.

Dilengkapi empat meeting room dengan sarana digital yang menjamin konektivitas kepada global client.

Selain itu, terdapat tambahan jumlah working space dengan lingkungan kerja yang lebih modern.

Lokasi lebih strategis yang terkoneksi area World Trade Center (WTC) dan jaringan transportasinya, sehingga dapat meningkatkan produktivitas karyawan.

BNI New York melayani berbagai aktivitas perbankan, diantaranya pemberian kredit baik berupa kredit investasi dan modal kerja ke bisnis korporasi dan komersial melalui sindikasi maupun bilateral.

Selain itu, BNI telah mengembangkan produk Diaspora Loan untuk mendukung kebutuhan pembiayaan para nasabah diaspora Indonesia di AS.

Dalam mendukung pengembangan usaha diaspora, BNI memberikan fasilitas pinjaman dengan persyaratan yang fleksibel.

Suku bunga yang kompetitif, dan dukungan transaksi internasional melalui sembilan kantor luar negeri yang tersebar di seluruh dunia.

Saat ini, BNI New York memiliki total pembiayaan lebih dari USD 800 juta melalui skema partisipasi ke dalam kredit sindikasi.

Serta penyaluran pembiayaan ke berbagai diaspora Indonesia yang tersebar di AS dan Kanada.

Aktivitas perbankan lainnya antara lain bisnis treasury, pengiriman uang domestik maupun internasional kepada nasabah korporasi dan individu.

BNI New York juga melayani Depository Koresponden yaitu:

  • Pembukaan rekening vostro kepada Bank Koresponden di Indonesia dalam mata uang USD untuk penyaluran transaksi valuta asing baik commercial payment maupun bank to bank payment.

Di sisi lain, BNI New York juga mencatat sejarah sebagai bank Indonesia pertama dan satu-satunya di AS yang menerbitkan Global Certificate of Deposite senilai USD1 miliar pada 2020 dan USD1,5 miliar tahun 2022.

Produk tersebut memberikan jaminan likuiditas untuk mendukung pengembangan usaha atau ekspansi pembiayaan bagi global client.

“Ini merupakan bukti komitmen dan stabilitas institusi dalam melayani nasabah dan menghadapi dinamika pasar keuangan internasional,” tutup Agung

Irfan Laskito

Recent Posts

Tiket ke Jepang PP Cuma Rp7 Jutaan Naik Japan Airlines

BisnisLife.com - Japan Airlines memberikan harga tiket untuk penerbangan dari Jakarta menuju Tokyo, Jepang dengan…

3 jam ago

THR dan Gaji ke-13 Aparatur Negara Termasuk Tukin

BisnisLife.com - Pemerintah telah menentapkan THR dan Gaji ke-13 Aparatur Negara termasuk tunjangan kinerja 'Tukin'. Hal…

3 jam ago

Dharma Wanita Kemenperin Gelar Bazar Belanja Murah

BisnisLife.com - Dharma Wanita Kementerian Perindustrian mengadakan Bazar Ramadhan dengan konsep belanja murah. Kenaikan harga…

3 jam ago

15 Maret, Citilink Pindah Terminal ke 1B dan 2F

BisnisLife.com - Citilink mulai 15 Maret 2025, seluruh penerbangan Indonesia dari dan ke Bandara Internasional…

3 jam ago

Anggota KrisFlyer Dapat Akses Prioritas ke Konser Lady Gaga di Singapura

BisnisLife.com - KrisFlyer, program hadiah Singapore Airlines (SIA) Group, akan menjadi Mitra Hadiah Gaya Hidup…

2 hari ago

Cara Daftar dan Kuota ‘Program Mudik Motor Gratis’ Naik Kereta

BisnisLife.com - Kereta Api Indonesia 'KAI' mendukung upaya Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA)…

2 hari ago

This website uses cookies.